Mengapa Saya Berjuang Menjadi Wakil Rakyat?

0
1106

Oleh: Mangontang Simanjuntak

Sebagai aktivis petani dan calon politisi muda. Maka inilah alasanku aktif di politik(sebagai alat perjuangan):

1. Melakukan pendampingan total kepada petani, mulai dari benih, sistem budidaya, pasca panen, sampai pasar: hal ini bisa dilakukan dengan melatih dan memberdayakan penyuluh disetiap pos sarana pelatihan daerah basis.

2. Mendirikan koperasi-koperasi desa profesional dalam satu jaringan koperasi induk

3. memperjuangkan perundang-undangan/kebijakan pertanian benar menurut kebutuhannya

4. Menguji setiap kebijakan pertanian serta memastikan program itu adalah skala prioritas

5. Mendorong pencetakan desa-desa baru *Desa mekanisasi* utk *menarik generasi muda dan sarjana menjadi petani dengan label Pengusaha tani*, jadi semua serba modern. Tentu saja petani tradisional harus di revitalisasi kembali.

6. Dalam rangka kedaulatan pangan negara, maka petani harus mempunyai lahan, entah bagaimana caranya. Tanah untuk Rakyat.

7. Mengarahkan sistem pertanaman petani berbasis komoditi, hal itu untuk mengurangi resiko over produsi suatu komoditi tertentu di Pasar.

8. Petani harus menjadi pahlawan devisa yang mensubsidi negara, inilah  sasaran jangka panjang *petani adalah tiang negara*——ini semua satu kesatuan. tetapi yang lebih penting bagaimana memastikan aspirasi anggota dewan mampu menjadi model akselerasi ekonomi petani/rakyat.

MANGONTANG SIMANJUNTAK, SP. Caleg  DPR-RI dari PDI Perjuangan, dapil Sumut-2

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here